YouTube_ Pic Dr Rizal Ramli

YouTube_ Pic Dr Rizal Ramli

PARANGMAYA – Begawan Ekonomi, Dr Rizal Ramli mendobrak isu climate chenge, di geser menjadi “Climate Justice”. Dia mangatakan bahwa “Topik climate change ini kalau di negara-negara maju menjadi topik nomor satu untuk generasi milenial, yaitu generasi dibawah 26 tahun,”katanya.

Rizal membuat tagline baru “bukan climate change tapi climate justice,” tegasnya. Dia menjelaskan bahwa climate change itu terlalu sumir. Karena akibat pengelolaan sumber daya alam yang tidak hati-hati, seperti hutan dan sejenisnya menciptakan ketidakadilan di masyarakat.

Masyarakat seperti di Kalimantan, menerima dampak banjir yang luar biasa, dan beberapa tempat mengalami kenaikan suhu. Sehingga rakyat kebanjiran, kehilangan sumber pendapatan hingga mata pencaharian dampak lingkungan tersebut.

“Pengelolaan sumber daya alam yang abal-abalan menciptakan Social Injustice,”. Akibatnya suhu semakin panas, provinsi kalimantan itu banjir luar biasa, tambahnya, sebagaimana dilansir dari akun YouTube Dr Rizal Ramli pada Minggu, tanggal 14 November 2021

Rizal mengkaitkan antara climate dan justice. Karena kedua variabel tersebut, mengandung pendekatan yang melampaui dari penjelasan teknis pada umumnya.

Baca juga:  Terbaru ! Kapolri Intruksikan Seluruh Jajarannya Sikat Habis 5 Tindak Kejahatan ini, Berikut Penjelasannya !

“Saya mengkaitkan antara Climate and Justice sehingga pembahasan itu tidak dari segi teknis. Bukan lagi dari segi angka-angka saja, suhu naik berapa, global warming, tapi kita kaitkan dengan Social Justice,”bebernya.

Rizal melontarkan kritik keras atas pengelolaan alam yang hanya berpihak kepada industri, dan mengabaikan sikap kehati-hatian. Akibatnya kualitas lingkungan bagi rakyat menjadi tereduksi, seperti kualitas udara yang membahayakan di kota-kota besar.

“Bahwa pengelolaan climate yang ugal-ugalan, jor-joran hanya menguntungkan industri itu, akan punya dampak sosial yang besar kepada generasi muda kita. Kualitas udara yang jelek dikota-kota besar, sehingga anak-anak muda kita dan anak2 kecil kita bisa sakit paru-paru dan sejenisnya,”paparnya.

“Jadi kebijakan lingkungan dan Industri yang jor-joran dan tidak bersahabat itu menimbulkan social justice, menimbulkan masalah kesehatan dan lain-lain,” tambahnya.

Rizal mengajak kepada seluruh elemen bangsa untuk memperjuangkan pengelolaan sumber daya alam yang adil dengan dua cara antara lain : (1) Sumber daya Alam harus dipastikan manfaatnya untuk seluruh rakyat Indonesia (2)Sumber Daya Alam harus dipastikan dikelola dengan hati-hati, agar tidak menciptakan masalah sosial

Baca juga:  Dokumen Tanah Garap Rocky Gerung Vs HGB Sentul City, Haris Azhar: Patut Diduga Kuat HGB nya Palsu !

“Mari kita perjuangkan keadilan dalam pengelolaan sumber daya alam. Caranya supaya manfaat sumber daya alam itu betul-betul untuk rakyat Indonesia sesuai dengan UUD 1945. Kedua pengelolaan sumber daya alam itu harus hati-hati supaya lingkungan hidup lebih baik dan tidak menimbulkan masalah sosial.

YouTube_ Pic Dr Rizal Ramli

Pembaca http://parangmaya.com bisa mengakses pemikiran Dr Rizal Ramli tersebut di link : https://www.youtube.com/watch?v=DN2hVNw-lWw

***

Sumber : YouTube Dr Rizal Ramli

Related Post